Halo sobat mfb, bulan ramadhan adalah bulan suci yang sangat ditunggu tunggu karena hanya datang sekali dalam setahun. umat muslim diseluruh dunia tidak lupa untuk memperbanyak ibadah dan kebaikannya dibulan ramadhan.
Namun pada artikel kali ini, mfb akan membuat artikel mengenai mengapa sirup cocopandan berwarna merah? padahal kan jika dilihat sendiri warna daun panda itu hijau dan isi kelapa berwarna putih, lantas merahnya datang darimana?
Ada beberapa alasan mengapa sirup cocopandan ini berwarna merah, jika kita melihat warna air kelapa yang bening maka yang terlintas dalam benak kita saat ingin membeli sirup ini adalah isinya mungkin saja hanya air mineral. isi kelapa sendiri berwarna putih, namun karena kesannya kurang menarik sehingga warna putih tidak cocok untuk sirup ini.
Warna daun pandan sendiri berwarna hijau, tapi sekali lagi warna hijau pada sirup itu sudah ada yaitu rasa melon sehingga tidak cocok digunakan juga. maka dari itu warna merah yang cerah dipilih karena lebih dapat membawa kesegaran saat sedang haus hausnya. ya mirip mirip fanta strawberry yang dingin kan seger tuh.
Lantas warna merah itu asalnya darimana? warna merah pada sirup cocopandan berasal dari ekstrak kelopak bunga rosella. bunga ini berasal dari benua afrika. bunga ini juga biasa dijadikan minuman saat musim dingin atau musim panas. mula mula kelopak bunga dikeringkan, lalu direbus dan kemudian hasil rebusan tadi akan mengeluarkan warna merah rosella sehingga membuat sirup menjadi merah.
Rosella ternyata memiliki banyak manfaat diantaranya adalah merawat kulit wajah, mengatasi peradangan, mengatasi rasa cemas, mengatasi tumor dan kanker, memperbaiki saluran pencernaan, dan juga dapat mencegah penyakit hati. jika kalian searching di google maka kalian akan melihat kelopak bunga ini yang begitu merah sampai membuat air disekitarnya juga ikut merah.
Jika kalian tertarik dengan artikel ini jangan lupa bagikan kepada teman teman kalian, makin banyak membaca makin banyak ilmu. Terimakasih.
Keywords: alasan sirup cocopandan berwarna merah, mengapa sirup cocopandan warna merah, asal warna merah di sirup cocopandan.